Monday 5 January 2015

kata motivasi(ketika prestasi menurun)

... Menurunnya prestasi...
Mungkin memang menyakitkan suatu turunnya sebuah prestasi. Entah prestasi apapun itu. Harapan setiap orang adalah selalu lebih baik untuk ke depannya minimal mempertahankannya apalagi untuk sesuatu yang sudah cukup baik. Tapi manusia memang pandai berangan tapi terkadang tidak disertai tindakan yang sesungguhnya atau tanpa tindakan yang nyata. Tak sebandingnya antara keinginan..harapan dengan apa yang dilakukan. Menurunnya sebuah prestasi mungkin adalah yang terbaik saat ini. Mungkin ada yang salah dengan cara hidup kita saat ini. Saat yang terbaik bagi kita untuk segera intropeksi diri dan memperbaiki diri. Mungkin di saat ini kita mulai lupa akan jasa Tuhan terhadap keberhasilan prestasi yang dahulu kita dapatkan. Mungkin saat ini kita merasa tak butuh Tuhan lagi..atau kita saat ini sedang dalam proses penjauhan terhadap Tuhan. Jadi mungkin inilah cara Tuhan mengigatkan kita agar selalu mengigatNya dan selalu kembali padaNya.
Jadikan ini adalah awal kebangkitan. Jadikan ini adalah yang lebih mendekatkan kita pada Tuhan.
Bukan menyesal atau berusaha menyalahkan tapi berusahalah lebih Mendekat pada Tuhan. Dengan izinNya kita akan menemukan jalan.

No comments: