Friday 30 January 2015

Kesulitan harus di jalani

... Kesulitan harus di jalani. Karena bagaimanapun kita tak dapat lari dari kesulitan. Di manapun kapanpun kesulitan pasti akan menghadang. Percuma saja lari dari kesulitan yang satu..karena pasti akan muncul kesulitan yang lainnya. Kesulitan ada karena memang untuk kita jalani. Tuhan sediakan kesulitan untuk kita hadapi kesulitan tersebut kemudian kita dapat belajar lebih dewasa karena proses kesulitan. Kita memang tak dapat meninggalkan kesulitan karena selagi kita masih bernafas kita pasti akan di hadapkan dengan banyak masalah hidup. Ya karena kita hidup. Tapi bukan berarti kita hidup dalam kesulitan. Bukan berarti kita hidup dalam kesusahan. Jangan pula bersedih hati karena kesulitan. Kita masih ada Allah swt. yang Maha Segalanya. Pasrahkan kesulitan dan segala permasalahan hanya padaNya. Cukup pasrahkan segala kesusahan padaNya. Kepada Dia yang membuat kesulitan. Kalau kita dekat denganNya. Pastilah tak ada kesulitan yang begitu berarti. Karena betapa mudahnya bagi Tuhan membuat sulit menjadi hal yang mudah. Tak ada yang sulit bagi Allah. Tinggal bagaimana usaha kita mendekatkan diri padaNya. Sulit...sebenarnya tidak juga Hanya terkadang kita menyulitkan sesuatu yang sebenarnya mudah. Terkadang kita terlalu berlebihan menyikapi segala sesuatu. Kita terlalu hidup dalam bayang bayang yang sebenarnya justru akan terlihat menakutkan. Kadang apa yang kita bayangkan tak seperti apa yang sebenarnya akan terjadi. Bayangan yang terlintas dalam benak kita terkadang memang lebih menyeramkan. Yakinlah bahwa kita dekat dengan Tuhan kita...maka tak pernah ada kesulitan yang berarti.

Wednesday 28 January 2015

makna lagu dolanan

>>> Masih ingatkah dengan lagu dolanan masa lalu?? Ternyata lagu dolanan bukan sekedar lagu senang senang saja. Banyak petuah di dalamnya. Lagu dari simbah itu ternyata menyimpan banyak makna yang berguna. Sekilas memang hanya sebagai lagu guyonan saja tapi kalau kita teliti pasti ada petuah bagi cucunya tercinta. Di saat sekarang ini jarang kita menemukan lagu baru untuk anak anak yang berisikan petuah namun dengan lirik super simple itu. Bahkan sekarang anak anak kecil ingusan nyanyinya pun sudah lagu cinta cintaan...oplosan dan lainnya. Mungkin karena semakin menipisnya lagu lagu anak di era saat ini.
Di bawah adalah lagu jawa dari simbah dulu beserta makna di dalamnya.
E...dayohe teko
E...gelarno kloso
E...klasane bedah
E...tambalno jadah
E...jadahe mambu
E...pakakno asu
E...asune mati
E...guankno kali
E...kaline banjir
E...tabuhno titir

Satu hal yang ada dalam pikiranku sekarang. Kreatifff........
Inti dari lagu tersebut  kurang lebih seperti ini:
Yang di maksud dengan dayohe teko berarti musibah yang datang. Saat ini memang banyak musibah yang datang dari segala penjuru di Indonesia. Selanjutnya yang di maksud dengan gelarno kloso adalah sikap sabar dalam hati karena musibah yang datang. Petuah untuk lebih bertabah di saat musibah datang. Yang ketiga adalah klosone bedah yaitu mulai kurangnya kesabaran manusia. Selanjutnya tambalno jadah ialah petuah untuk segera menambah kedekatan kita pada Tuhan agar kita senantiasa selalu bersabar. Selanjutnya jadahe mambu ialah agar meninggalkan mereka yang hatinya busuk...yang tak pernah mengenal Tuhan. Kemudian kaline banjir ialah membuang segala hal yang buruk dari diri kita. tabuhno titir ialah petuah agar kita selalu memperbanyak dzikir. Terimakasih.


Tuesday 27 January 2015

Ketika masalah datang

.. Maaf Tuhan. . .
Jika aku mendekatiMu ketika sedang membutuhkanMu saja. Ya Allah maafkanlah ....
Kami mendekatkan diri karena suatu permintaan. Maafkan Ya Allah...
Kami sadar bahwa hanya Engkau tempat kami bersandar. Tak mampu aku lewati jalan hidup ini tanpaMu. Hanya maaf yang mampu kuucap. Sebenarnya aku malu dengan permintaanku yang selalu bertumpuk setiap harinya. Pantaskah aku dengan segudang permintaanku?
Hanya padaMulah tempat aku dalam kebingungan dan kebimbangan.

Segala kesulitan yang ada aku sadar bahwa hanya padaMu tempat kembali. Mungkin segala kesulitan yang datang menghampiri silih berganti adalah kuasaMu. Tuhan aku sungguh membutuhkanMu. Walau mungkin terkadang sikapku tak menunjukkan rasa butuhku terhadapMu. Aku percaya bahwa setiap kesulitan pasti itulah ada jalan asal kami mau bersabar dan lebih mendekatkan diri padaMu. Maafkan kami yang sering menyalahkanMu atas masalah yang sebenarnya kami buat sendiri. Kami lalu berkeluh kesah dan mencapakkan segala nikmat yang telah kami terima. Tuhan semoga kami menjadi pribadi yang lebih sadar diri. Amin

Monday 26 January 2015

...Apa alasan Pacaran??


Kalau banyak yang bilang karena kurangnya perhatian. Itu adalah alasan yang sangat tidak wajar. Masihkah kurang perhatian Tuhan terhadap kita?? Masihkah kurang apa yang di berikan Tuhan terhadap kita???  Masihkah tak cukup nikmat Tuhan selama ini??

Jangan pernah banyak alasan dan menjadikan sebuah alasan. Apalagi alasan yang sebenarnya hanya di buat buat saja.

Thursday 22 January 2015

Menjadi lebih peka


... Sudah banyak contoh kemurkaan Allah. Tinggal bagaimana kita mencermati setiap contoh yang ada. Kita ambil hikmah dari segala peristiwa yang ada. Tinggal kita akan menjadi orang yang peka atau sebaliknya. Banyak contoh laknat Tuhan di luar sana. Seharusnya kita belajar dari itu semua.

Tak ada istilah pacaran dalam islam..apalagi pacaran islami. Saya jadi membayangkan seseorang memakan daging babi tapi mengucapkan bismillah saat akan memakannya. Apa ya jadi halal??  Sekali kali tidakk.....
Sudah banyak azab di luar sana karena kelalaian dan kecerobohan mereka. Banyak laknat Tuhan karena kelalaian mereka. Setidaknya ada yang bisa kita ambil dari itu semua.
Mereka menganggap pacaran itu ndak masalah...tak apa lah pacaran asal ndak macem macem. Tapi kita bicara realita saat ini. Apakah ada???
Lha wong pacaran ndak macem macem wae tetap tak di perbolehkan oleh agama.
Para pemuda...
Mari kita bersama menggapai asa. Menciptakan indonesia yang berakhlak mulia. Menjunjung tinggi agama islam khususnya.  Mari berusaha menjauhi yang tidK di benarkan dalam agama. Yakinlah ukhty...akan indah pada waktunya

ucapkan selamat datang pada masalah


...Masalah selamat datang. Selamat mengisi hariku kembali. Terimakasih karenamu aku jadi berfikir kembali. Hilangkan kemalasan dalam otakku. Setidaknya aku mulai memutar mutar otakku ini. Kau temani hari hariku lagi dengan rumit dan semakin rumit. Tapi tak pernah ada rasa takut dalam diriku. Walau kau masalah yang rumit...tapi kau tak kan pernah merumitkan hidupku. Karena hidupku ini yang akan memudarkanmu wahai yang rumit. Selagi aku punya Ia Yang ku Puja.
Sebenarnya kalau di fikir fikir..masalah itu bagus bukan??
Banyak manfaat dan hikmah dalam setiap masalah. Karena dengan adanya masalah otak kita tak bisa berdiam diri. Jadi semakin banyak masalah semakin sering pula kita asah ini otak. Dan semakin sering masalah menghampiri maka semakin lincah pula ini otak. Jadi tak pernah ada masalah yang menimbulkan masalah. Karena masalah datang bersama berkah. Satu kuncinya. Jangan terlalu panik dalam menyikapi setiap masalah. Santai saja...masih ada Tuhan di atas sana yang bisa kita rayu dengan Doa. Pasrahkan semuanya padaNya sembari otak kita terus bekerja mencari solusi pemecahan. Dan perlahan...apa yang menyulitkan itu akan menjadikan sebuah kemudahan.

Doa dari sahabat

..Sahabat

Niatku sungguh baik..tak ada rasa iri dalam hatiku. Aku hanya sekedar mengigatkanmu saja dimana disaat kau mulai terlena akan cinta buta. Jika kau dengarkan aku maka itu untuk kebaikanmu dan sebaliknya. Aku hanya bisa mengigatkanmu selagi engkau masih dapat ku ingatkan. Aku tahu kau sudah cukup dewasa sebenarnya untuk menilai mana yang sebenarnya baik dan mana yang sesungguhnya merugikanmu.Kata kata dari lisanku ini benar tulus adanya ddan hanya mengigatkan saja. Maaf...jika aku terkesan ikut campur dan terlalu mengatur. Tapi sekali lagi ku pasrahkan seutuhnya hanya pada dirimu.

Jika memang sekiranya terlalu keras hatimu itu. Dan tak lagi mau dengarkan aku. Itu tak jadi masalah bagiku. Setidaknya aku sudah berusaha mengingatkanmu selagi aku mampu. Tugas ku sebagai seorang sahabat yang senantiasa mengingatkan di kala ada yang mulai terbuai..sudah ku lakukan. Walau harus menangis hati ini dengan kegagalan yang ku dapat. Aku tak pernah permasalahkan jika kau dengarkan yang lain selainku. Karena aku juga bukanlah yang paling benar. Tapi setidaknya aku tidak ada maksud menyesatkanmu dan  menyakitimu pada akhirnya.

Jika cinta yang membutakanmu saat ini. Jika cinta yang membahagiakanmu saat ini. Biarlah tetap engkau pada cintamu itu. Semoga cinta yang telah melalaikanmu itu bukan hanyalah cinta yang semu semata. Semoga kau lekas ingat...bahwa cinta ya cinta dan nafsu ya nafsu. Suatu saat nanti engkau akan mengerti mana yang di sebut cinta dan mana yang nafsu semata. Seiring waktu kau juga akan tahu mengapa aku terlalu ikut campur dalam urusanmu.


Sahabatmu..

Sunday 18 January 2015

Tuhan siapa imamku??

..Ya Allah...siapa imamku kelak??

.Ku harap seribu harap
Dia yang datang meminangku
Dia dengan sejuta ketulusan
Meminangku karena agamaku

Dia lelaki sejati dia yang berani datang kerumahmu dan meminangmu. Bukan yang hanya banyak janji dan banyak basa  basi.  Jika memang dia lelaki yang baik...tak mungkin ia akan menyatakan cinta sebelum halal dan akan mengajakmu untuk pacaran sebelum halal. Jika dia memanglah lelaki yang baik bagimu. . .tak mungkin akan mengajakmu dalam suatu hal maksiat yang lebih banyak merugikanmu wahai kaum wanita!!
Jika dia hanya menyatakan cinta kepadamu sebelum menikah..dan mengajakmu pacaran saja. Berarti dia tak serius padamu. Dia hanya ingin memainkan perasaanmu saja. Dia bukan cinta padamu melainkan hanya nafsu yang mengajakmu. Dia hanya ingin mengajakmu dalam kesenangan sementara. Dia hanya ingin menjadikanmu pelampiasan nafsu. Jangan tergoda akan bujuk rayu yang menyilaukanmu. Itu semua hanyalah kebohongan semata. Mungkin manis  di depannya. Semoga kita senantiasa tetap dalam lindunganNya. Aminn

Thursday 8 January 2015

anti pacaran

. Remaja masa depan adalah anti pacaran. Siapa sih yang gak kenal sama pacaran? Apalagi muda mudi masa kini. Pastilah sangat sudah biasa dengan istilah pacaran bahkan sampai cara cara berpacaran. Lihat saja gaya pacaran anak sekarang yang semakin hari semakin pintar saja. Iya pintar..tambah pinter bohong..pinter sembunyi sembunyi. Wah apalagi rayuannya itu lhoh...makin alay aja dan gak masuk akal. Misal gini ni " aku tuh gak bisa hidup tanpamu" tak ingin ku kehilanganmu....
Duh..duh...yang bener aja masak gak bisa hidup tanpamu. Lebih masuk akal kalo aku gak bisa hidup tapa oksigen. Haha
Tapi memang hobi laki laki itu menggombal alias ngerayu cewe. Terus...yang cewe memang paling suwenneng bingit kalo yang namanya di rayu lelaki. Walau udah tahu di bohongi lhoh kok masih ajja seneng. Hha
Rasanya kalo di rayu lelaki itu serasa terbang jauh.....ke angkasa. Hakkk.
Udah deh dalam islam kan emang gak ada istilah pacaran pra nikah. Yang ada pacaran setelah menikah. Isilah waktu dengan kegiatan positif sesuai hobi kita. Tugas kita perbaiki diri kita mulai dari saat ini guna menjemput kekasih sejati. Berpuasalah...guna kendalikan hawa nafsu bagi kita yang belum siap menikah.Dan ingat say no to pacaran.

jangan pilih teman

. Bertemanlah dengan siapa saja yang memberi manfaat baik bagi diri kita
Dan mendengarkan nasehat dari mereka yang lebih tua dari kita. Karena siapapun itu mereka yang lebih tua mereka telah hidup lebih lama dari kita. Sehingga asam manis pahit kehidupan telah banyak ia rasakan. Sambunglah tali persaudaraan sepanjang panjangnya dan sebanyak banyaknya. Karena semakin panjang tali yang terulur berarti semakin banyak pula tangan tangan yang terulur untuk kita di saat kita dalam kesulitan. Jangan batasi teman...bertemanlah dengan siapa saja asal mereka membawa dampak bagi kita.

Jangan hanya pilih dia yang kaya...eloknya rupa...yang paling penting ia membawa dampak baik bagi kita dan menambah kecintaan kita kepada Allah swt.

Tuesday 6 January 2015

dalam kebimbangan

..Ya Allah..aku memang selalu mengharapkan lelaki yang sholeh nantinya. Aku selalu mengharapkan orang yang meminangku kelak adalah lelaki yang baik yang bisa menjadi pemimpin dalam bahtera rumah tanggaku nantinya. Ya Allah engkau lebih tahu siapa dia??
Ya Allah. . aku dalam kebingunganku saat ini. Aku harus bagaimana Ya Allah.??
Aku terlalu lancang jika mengabaikan orang yang berada di jalanMu. Dialah penerus agamaMu. Tapi tak semudah itu Ya Allah. Kebimbanganku adalah orang tuaku. Suatu hubungan tak akan pernah terjalin tanpa ada kata restu dari orangtua tercinta. Begitu sulit posisi ini. Begitu rumit Tuhan...
Suami yang berada di jalanMu...itulah suami yang selama ini aku harapkan. Yang bisa membimbingku ke jalanMu. Yang bisa menuntunku ke arah langkah
menuju arahMu. Bisa menggandengku antara dunia dan akhirat. Dia yang selalu mengajakku dalam indahnya berumah tangga berlandaskan Cinta Engkau. Dia yang selalu mengajarkan betapa indahnya berkeluarga atas dasar karena Allah semata. Aku selalu mengidam idamkan calon imam yang memang benar bisa menjadi imam bagiku dan anak anak ku nantinya.
Aku tahu bahwa Engkau lebih tahu dari apa yang tidak aku ketahui. Aku selalu berharap bahwa semoga siapapun suamiku nantinya...dia adalah benar benar dapat menjadi imam. Baik bagi keluarga dan senantiasa bagi umat. Terlalu tinggi mungkin. Tapi tak henti aku
panjatkan doa padaMu. AAgar nantinya ku dapatkan suami yang memberi kemanfaatan bagi umat dan agamaMu. Amin amin amin Ya Allah...

Sabar dan sabar

...Ketika yang diminta tak pernah di dengar..hanyalah sabar yang mampu kuatkan jiwa. Tak pernah aku salahkan siapun mereka. Karena mereka tak hiraukan juga atas izin Tuhan. Tiada guna air mata..karena atas izinNya lah mereka tak hiraukan. Ya Tuhan Engkau lebih tahu mana yang terbaik bagiku. Dan
ini mungkin lebih baik bagiku daripada mereka dengarkan suara hatiku. Aku akan selalu tersenyum karenaMu. Terimakasih Tuhan..selalu dengarkan..curahan dan curhatanku.  Tanpa ku ucap sepatah kata..tanpa ku harus berbisik..tanpa harus ku teteskan air mata kepedihan. Kau Maha mengerti segala kisah ini. Cukup dalam hati Engkau telah mendengar segala isi hati.
Tanpa harus aku katakan aku sedih Tuhan. Tanpa harus ku bicara bahwa pedih yang kurasakan Tuhan. Engkau telah beri penawar segala kepedihan di hati.

Biarlah Rindu Membunuhku Tuhan

>>> Mungkin Inilah Cara Tuhan melindungiku<<<

Terimakasih Ya Allah. . . hampir saja aku terjerumus dalam lubang dosa karena nafsu yang begitu menggebu dalam dada.
Ya Allah. . . terimakasih telah sadarkanku akan perasaan yang buatku melayang terbang di atas awan...
Mungkin luka ini adalah luka yang lebih mulia daripada senangku berlumuran akan dosa.
Ya Allah. . . biarkanlah sakit ini sebagai bukti bagi kami yang mengingkari janji.
Biarkanlah. . . sakit ini tetap ada sebelum hati penuh akan cintaMu.
Biarkanlah kerinduan ini menjadi racun yang memabukkan yang semakin lama akan mematikan sebelum diriku penuh rindu akan Engkau.  .  .  .

Jangan terlalu angkuh

. Jangan terlalu angkuh..kita hidup selalu butuh orang lain. Kita selalu membutuhkan bantuan dari orang lain. Sejatinya manusia adalah mahkluk sosial
yang senantiasa membutuhkan pertolongan orang lain. Takdir manusia memang tak bisa dipungkiri bahwa kita tak bisa hidup sendiri. Dari sejak dalam kandungan hingga tibanya ajal manusia selalu butuh orang lain. Bersikaplah ramah walau kau anggap tak mudah. Tak
mudah mungkin karena belum terbiasa saja. Orang yang mungkin pernah kita abaikan dialah orang pertama saat dalam kesusahan. Dulu kita yang begitu angkuh terhadapnya mungkin dialah orang yang pertama ada saat kita dirundung duka. Jangan begitu angkuh karena kau punya bertumpuk harta...sekali kali jangan kau angkuh terhadap mereka apalagi yang tak punya harta. Jangan kau angkuhkan dirimu terhadap tetangga tetanggamu karena sungguh merekalah yang pertama  menjengukmu disaat kematianmu.

Angkuh..
Jangan pelihara angkuh
Bikin orang pada jenuh
Kalau sudah angkuh
Dengan siapa kita berkeluh
Angkuh
Ayolah..
Buang jauh jauh
Hingga tiada lagi angkuh.

Monday 5 January 2015

Sabar

.Kesabaran adalah kunci utama Perdamaian. Kesabaran adalah landasan perdamaian. Jika kita benar bersabar dalam segala hal terutama bersabar menghadapi kelemahan orang lain dan sebaliknya. Jika di antara kita saling bersabar antara satu dengan yang lainnya mungkin tak pernah ada perselisihan antara satu dengan yang lainnya. Dengan bersabar tak ada lagi kebencian yang menyakitkan. Kelemahan orang lain bukanlah sebuah permasalahan yang berarti. Karena kita tahu kesempurnaan hanya milik Allah swt. semata. Indahnya kehidupan dengan penuh rasa sabar. Indahnya persahabatam di iringi rasa sabar.


Sombong(puisi)

>> Jika kesombongan busungkan dada
Jika kesombongan lambungkan kepala
Jika kesombongan mampu retakkan jiwa
Jika kesombongan terbangkan rasa
Bersombonglah...sesombong sombongnya..
Hingga dada tak hanya busung
Hingga kepala tak lagi melambung
Hingga jiwa tak hanya meretak
Hingga perasaan terbang hilang
Hingga tiada lagi yang tersisa
Karena lenyap bersama raga

Jika sombong supaya dipuja puja
Jika sombong agar jadi buah bibir
Jika sombong biar bikin iri orang
Semoga sombong bukanlah awal kebencian. . .
Semoga sombong bukan langkah di kucilkan. . .
Bukan pula di anggap omong kosong
Omong omong tanpa isi alias nol
Atau di anggap angin lelucon.

Sombong benar adanya
Sudah banyak itu dosa
Apalagi sombong tanpa buktinya
Bisa bisa..
Berlipat lipat itu dosa.

Sombong..seolah olah mereka bohong
Ya itulah sombong.
Omong kosong atau bohong masih untung jika terbukti betul.
Tapi sombong adalah sombong.
Titik hitam dalam kelam

puisi( karena Tuhan)

...Aku tak pernah takut akan kegelapan
Aku tak pernah takut akan kesendirian
Aku tak pernah takut akan kehancuran

Karena aku punya Tuhan
Karena aku dekat dengan Tuhan
Karena aku tahu Tuhan slalu ada untukku

Tak ada ragu sedikitpun dalam diriku
Tak ada kekhawatiran di jiwaku
Bila ada sedikit saja
Tuhan dalam hatiku

Mungkin Tuhan
Tak kan pernah biarkanku
Dalam kegelapanku
Dalam kesendirianku
Bahkan kehancuranku

Jika harus aku temui
Dimana. . .
Kegelapanku
Kesendirianku
Dan kehancuranku
Setidaknya Tuhan
Melebur dalam darahku

Gelap aku dalam lelap
Sendiri aku dalam diri
Hancur aku dalam kabur
Tapi aku tiada takut
Selagi Tuhan yang ku sembah
Satu satunya yang ku sembah
Dialah Tuhanku Allah.

bersyukur

.. Tetaplah belajar untuk selalu bersyukur apapun keadaan kita saat ini.
Tetaplah belajar berterima kasih pada Tuhan akan nikmat yang telah kita rasakan hingga sekarang. Belajarlah bersyukur disaat apapun kondisi kita saat ini. Bukankah betapa banyak nikmat dari Tuhan yang sering kita abaikan.
Aku tetap bersyukur Tuhan...atas segalanya. Tak ada alasan bagiku untuk mencaci maki Engkau Tuhan walau mungkin saat ini aku sedang dalam kondisi yang sebenarnya sulit. Tapi masih banyak nikmat yang Engkau amanahkan untuk diriku. Aku malu jika dengan sedikit cobaan aku mengeluh padaMu. Masih banyak dan cukup banyak nikmat yang Engkau anugerahkan bagiku. Tak kurang rasa percayaku padaMu. Dalam kondisi yang mungkin sulit disinilah aku semakin yakin akan Tuhan ku. Di sinilah aku semakin percaya akan firman firmanNya. Aku percaya Engkau tak kan pernah menguji umatMu di luar kemampuan batasnya. Tak kurang
rasa syukurku padaMu Tuhan. Karena aku tahu Engkau akan mmenambah nikmat bagi siapa yang bersyukur padaMu. Semakin bersyukur maka semakin Engkau tambahkan nikmatMu. Nikmat Tuhan bukan hanya harta. Tapi ada yang lebih penting yaitu kedamaian dan ketenangan sebuah batin. Tetaplah dan selalu bersyukur...karena sesungguhnya nikmat Tuhan tak bisa kita hitung. Engkau dengan segala kekuasaanMu Ya Allah...

indahnya dunia

...  Akhirat terkadang di nomor duakan
Akhirat mulai kita lupakan
Dunia yang di utamakan
Seakan akan jaminan masa depan
Bukankah kematian dan kematian
Adalah sebuah kepastian?
Tapi dunia lebih nyata saat ini
Dunia lebih menjanjikan saat ini
Dunia adalah kehidupan saat ini
Seperti tak ingat mati
Dunia dan dunia penuhi hati
Seakan akan dunia abadi
Sungguh tak sampai hati
Sekejap saja tanpa dunia ini
Dunia yang fana
Seakan akan syurga
Hanya berfoya foya
Dan bersuka ria
Yang ada dalam pikiran kita
Tak ingatkah kita??
Dunia sementara
Akhirat selamanya
Penyakit apa merasuk dalam otak kita
Penyakit apa gerogoti jiwa kita
Rupanya iman
Habis sudah dalam dada
Hingga dunia adalah yang utama.

kata motivasi(ketika prestasi menurun)

... Menurunnya prestasi...
Mungkin memang menyakitkan suatu turunnya sebuah prestasi. Entah prestasi apapun itu. Harapan setiap orang adalah selalu lebih baik untuk ke depannya minimal mempertahankannya apalagi untuk sesuatu yang sudah cukup baik. Tapi manusia memang pandai berangan tapi terkadang tidak disertai tindakan yang sesungguhnya atau tanpa tindakan yang nyata. Tak sebandingnya antara keinginan..harapan dengan apa yang dilakukan. Menurunnya sebuah prestasi mungkin adalah yang terbaik saat ini. Mungkin ada yang salah dengan cara hidup kita saat ini. Saat yang terbaik bagi kita untuk segera intropeksi diri dan memperbaiki diri. Mungkin di saat ini kita mulai lupa akan jasa Tuhan terhadap keberhasilan prestasi yang dahulu kita dapatkan. Mungkin saat ini kita merasa tak butuh Tuhan lagi..atau kita saat ini sedang dalam proses penjauhan terhadap Tuhan. Jadi mungkin inilah cara Tuhan mengigatkan kita agar selalu mengigatNya dan selalu kembali padaNya.
Jadikan ini adalah awal kebangkitan. Jadikan ini adalah yang lebih mendekatkan kita pada Tuhan.
Bukan menyesal atau berusaha menyalahkan tapi berusahalah lebih Mendekat pada Tuhan. Dengan izinNya kita akan menemukan jalan.

Sunday 4 January 2015

Hujan adalah rahmat???

...Turunnya air dari langit atau biasa kita sebut dengan hujan. Adalah sebuah rahmat dari Tuhan yang hendak kita syukuri akan kedatangannya. Hujan sangat berguna bagi alam dan seisinya. Rumput tak jadi kering karena air. Bunga tak jadi layu karena air. Manusia tetap ada hingga saat ini tak lepas dari air. Tapi hujan bisa dikatakan rahmat apabila memberi kemanfaatan bagi alam dan manusia. Di katakan rahmat bila turunnya air ke bumi sesuai dengan yang di butuhkan atau tidak berlebihan. Rupanya di daerah daerah kota saat ini...hujan bukan lagi suatu rahmat. Bahkan tak sedikit orang resah karenanya. Hujan yang seharusnya rahmat kini tidak lagi. Hujan yang seharusnya membawa kegembiraan kini harus ada deraian air mata karenanya. Kini dengan hujan bukan menambah ketentraman tapi ada sebagian wilayah yang justru akan menambah persoalan. Kini bukan lagi rahmat jika berlebihan. Bukan kedamaian
melainkan musibah yang datang. Musibah berarti hilangnya rahmat dari Tuhan. Mungkin ini adalah sedikit peringatan dari Tuhan. Sebagai manusia kita hendaknya koreksi diri. Benahi diri kita dan selayaknya kembali padaNya. Jangan menambah kemurkaan Allah swt.

Saturday 3 January 2015

arti sebuah asa

... Setidaknya punya cita cita kedepanya. Setidaknya punya keinginan untuk nantinya. Walau asa mungkin hanyalah asa. Tapi asa tak pernah sia sia. Asa tetaplah asa semangat tuk jiwa. Asa tetaplah asa gairah tuk jiwa. Walau asa mungkin hanya sebatas asa. Tapi tak ku putus asa karena asa. Asa tetaplah asa yang berharap tuk di wujudkannya. Asa kau adalah asa yang berharap tak hanya menjadi sebuah asa. Asapun berharap berubah menjadi nyata. Walau asa mungkin hanyalah asa ketika jiwa telah pasrah menggapainya. Tapi asa tak pernah sia sia. Kau hidupkan harapan yang telah padam. Kau bangkitkan semangat yang telah hilang. Karena asa bukan imajinasi semata. Karena asa bukan angan saja. Asa bukan asa tanpa makna. Asa bukanlah asa yang hanya gambaran tanpa makna. Tapi kau asa..adalah sebuah asa dengan beribu makna. Siapa punya asa hendak di wujudkannya. Karena asa bukan saja bayangan semu atau kelabu. Tapi asa adalah harapan yang akan nyata. Buat apa asa jika tetap tak mengubah kegairahan jiwa. Asa adalah penggugah hati yang mungkin telah mati. Yakinlah asa tidak hanya sebuah asa. Asa akan memberi makna dengan bantuan DOA.

Uang(oh uang)

>>> Uang
Jangan sampai kita menyembahnya tapi kita boleh mencarinya.
Jangan sampai kita hobi menumpuknya tapi kita boleh menyisihkannya.
Jangan sampai kita sombong karenanya tapi carilah ridhoNya.
Jangan bermewah mewah karenanya tapi  bijaksanalah menggunakannya.
Jangan karenanya kau banyak punya kau hidup semaunya...tapi mampulah hidup tetap sederhana karenanya.
Jangan karena kau di hormati karenanya tapi buat orang hormatimu karena kemurahan hatimu menggunakannya.
Jangan karena berlimpah uang kau beli semuanya dengan uang.
Jangan karena bergelimang uang kau rendahkan yang tak beruang.
Kau boleh sedikit sedikit menggunakannya tapi bukan berarti harus pelit.
Kau memang harus teliti menggunakannya tapi jangan sampai buatmu tak punya hati.
Kau memang harus irit gunakannya tapi jangan sampai buatmu medit.
Kau perlu berhemat menggunakannya tapi jangan sampai buatmu kehilangan akal sehat.
Boleh kita memikirnya..cari cara tuk dapatkannya asal jangan lupa kewajiban kita guna mencari ridho Allah swt.

kasih sayang Kakak.

...Kasih dan sayang seorang kakak terhadap adiknya. Mungkin banyak orangtua yang mengira bahwa seorang kakak tak terlalu sayang dengan adiknya. Dengan kelakuan yang mereka ciptakan. Seorang kakak terkadang tak mau mengalah dengannya. Seorang kakak yang terkadang membuat anak bungsunya menangis. Biasanya seorang kakak dan adik akan selalu bertengar
setiap harinya. Mungkin memang kakak terkesan galaknya. Tapi tahukah? Bahwa sebenarnya seorang kakak sangatlah menyayangi seorang adiknya yang masih mengemaskan itu. Sebenarnya ia khawatirkanmu di saat kamu sakit. Walau dia masih sempat tertawa di depanmu. Sebenarnya dia menangis di belakangmu tanpa ada orang yang tahu. Dia mencemaskanmu pula ketika kau pergi bermain tanpa pamit dan tak segera pulang. Dia terus mencarimu dengan perasaan harap harap penuh cemas walau sedikit menggerutu dalam hatinya. Dia tersenyum dengan lega ketika dia menemukanmu wahai adik. Andai kau tahu kakak sebenarnya menyayangimu..dia banyak berharap terhadapmu...dan kau adik. Di belakang sana tanpa engkau tahu seorang kakak membangga banggakanmu. Dia juga tak terima jika ada orang lain merendahkanmu atau sekedar menakalimu. Dalam diamnya dia mendoakanmu agar kau lebih baik darinya. Ketahuilah...bahwa kasih dan sayang seorang kakak tak ada batasnya...............

Indonesia kaya budaya

>>>Indonesia kaya budaya
Bukan Indonesia jika tak banyak budaya.
Bukan Indonesia jika tak beragam budayanya. Dari sabang sampai merauke terbentang luasnya. Ciptaan karya beribu jumlahnya. Kebiasaan yang beraneka warna menjadi keindahan yang memperkaya nusantara. Sama sama Indonesia...sama sama nusantara...
Tapi budaya kita banyak macamnya. Dari kebiasaan apa yang kita makan. Cara memakannya hingga proses pemasakannya.
Banyak tak bisa disebutkan.
Banyak budaya yang belum aku tahu dari Indonesia. Apalagi mempelajarinya. Padahal aku anak Indonesia yang katanya cinta Indonesia. Seharusnya aku lebih banyak tahu tentang Indonesiaku. Seharusnya aku bisa tak hanya satu bahasa tiap daerah Indonesiaku. Setidaknya aku harus menguasai bahasa ibu daerahku. Seharusnya aku bangga akan bahasa daerahku. Seharusnya dunia pun tahu akan bahasa daerahku..daerah Indonesiaku. Seharusnya sebelum bahasa asing masuk dalam otakku aku seharusnya sudah hafal luar kepala bahasa daerah Indonesiaku. Belajar lebih banyak tahu tentang negriku.


uang

...Uang
Mungkin memanglah bukan Tuhan. Tapi jangan kau heran jika banyak orang habiskan waktu karenanya. Orang jadi gila karena mengejarnya. Banyak berlomba untuk dapatkanya. Hanya dengan perjuangan dan bekerja keras kita akan mendapatkannya.
Uang memang bukan Tuhan. Tapi jangan heran jika ia disembah selayaknya Tuhan.
Uang....
Banyak orang banting tulang demi uang. Banyak orang tinggal tulang demi uang
Banyak orang kehilangan tulang demi uang.  Tak sedikit orang yang kehilangan akal demi uang.
Uang....
Dialah berhala di masa sekarang.
Ribuan orang berlalu lalang demi uang.
Tapi aku tetap tak heran.
Karena dengan uang tercapainya kebutuhan.
Boleh saja cari uang..boleh saja tabung itu uang. Asal jangan terlalu berlebihan. Gunakan uang sesuai ajaran Tuhan.
Sekali lagi uang adalah uang sedangkan Tuhan adalah Tuhan. Perlakukan uang sebagai uang dan Tuhan selayaknya Tuhan.

motivasi for muslimah

.Bahwa laki laki yang baik akan mendapatkan wanita yang baik dan sebaliknya. Jadi tak ada kekhawatiran bagi lelaki dan wanita yang baik. Tuhan sudah mengatur segalanya.
Buat wanita yang baik jika engkau benar adalah baik. Jangan pernah bersedih..jika ada lelaki yang meninggalkanmu. Jangan bersedih jika ada lelaki yang tidak meresponmu. Mungkin mereka bukanlah lelaki yang baik untukmu. Walau nampaknya dia yang terbaik bagimu. Tapi bukankah ada Tuhan yang lebih tahu mana yang terbaik bagimu. Bersyukurlah jika ada lelaki yang meninggalkanmu. Itu berarti tidak semakin membinggungkanmu bukan? Anggap saja yang menjauh darimu adalah bukan lelaki yang baik bagimu. Tapi sebaliknya jika ada wanita yang tidak baik bersiap siaplah anda untuk di tinggalkan oleh lelaki yang baik. Rupanya tipis harapan mendapatkan lelaki yang baik bagimu.
Kita tidak usah khawatir  akan jodoh. Kita tidak usah bingung bingung memilih mana lelaki yang baik bagi kita. Karena Allah tahu mana yang terbaik bagi kita. Yang terpenting bagi kita saat ini khususnya para remaja muslimah. Siapkan diri kita mulai sekarang guna menjemput lelaki yang baik meminang kita nantinya. Siapkan diri kita mulai saat ini sebaik baiknya agar lelaki yang menjadi suami kita adalah lelaki yang baik pula. Tugas kita meningkatkan kualitas keimanan kita pada Tuhan dan berusaha untuk selalu menjadi yang lebih baik dari yang sebelumnya. Serta tetap menjaga apa yang kita punya sebagai wanita.

Friday 2 January 2015

motivasiku untuk negeri

...Saya heran dan sering bertanya dalam hati apakah  ini remaja generasi masa depan? Mereka yang saat ini di sibukkan dengan urusan Pacaran? Apakah ini generasi masa depan? Yang setiap harinya memikirkan sang pujaan? Lalu bagaimana nasib bangsa ini ke depan. Jika tak ada pemuda pemudi yang memikirkan bangsa ini ke depannya? Indonesia butuh generasi masa depan. s Yang cita citanya ikut memajukkan bangsa yang mapan. Bukan generasi kurang ajar yang
bisanya hanya mengharapkan dan pandai mencari pacar.
Indonesia butuh remaja yang pemikirannya untuk bangsa. Minimal tidak menambah kesengsaraan nusantara. Pemuda yang pikirannya hanya berfoya foya dan bertumpuk harta. Apa jadinya jika Ia jadi pemimpin bangsa nantinya? Pemimpin yang kaya sekalipun
tapi bertumpuk harta adalah bobinya dan bermewah mewahan adalah  kebiasaannya. Bagaimana Ia jadi pemimpin negeri? Akankah Ia rela berkorban untuk negerinya? Entahlah..

kata motivasi (kesetiaan)


>>>Terkadang aku heran dengan mereka yang bangga ketika dapat bergonta ganti pasangan. Mereka bangga jika mendapatkan kekasih yang berwajah tampan  dan materi yang melimpah ruah. Sebenarnya apa yang hendak mereka banggakan?? Apakah dengan melanggar larangan Tuhan akan menjadikan bangga? Aku tak pernah nenyimpan iri kepada mereka yang di saat ini memiliki kekasih sebelum halal. Aku tak ada iri ketika mereka mengatakan sering bergonta ganti pasangan. Bukankah bergonta ganti pasangan menunjukkan betapa tak ada rasa kesetiaan. Bukankah menunjukkan betapa murahnya Ia di dapatkan.  Bukankah menunjukkan betapa banyak tangan jahil yang menggerayangi tubuhnya. Betapa banyak pria yang telah merasakan merasa memilikinya. Berapa tangan saja yang telah menyentuh tubuhnya mengandeng tanggannya serta memeluknya. Betapa murahnya gadis seperti itu. Apa yang hendak di banggakan untuk gadis seperti itu? Apa lelaki akan berkata dengan bangga bahwa beruntung aku menikahinya karena dulu dia bekas si D yang ganteng. Sungguh miris memang...
Jika si gadis sudahlah barang bekas. Apalagi bekas tak hanya sekali atau dua kali pakai. Apakah barang seperti itu akan laku mahal? Tidak. Sekali kali hargany akan turun. Bagaimana tidak. Memangnya siapa yang akan membeli barang bekas seharga barang baru yang belum tersentuh? Kecuali jika di permak luarnya dan mengatakan bahwa ini barang baru. Dengan kebohongan apakah si pembeli tidak akan kecewa nantinya?

kata motivasi(Tuhan punya bermiliar jalan)

.Ya Allah..Jika aku terkadang menemukan kebuntuan baik dalam pemikiran ataupun apapun itu. Terkadang apa yang aku harapkan tak sesuai harapanku. Dan jalan yang ingin aku tempuh terkadang tak bisa ku melaluinya. Tapi selagi aku punya Engkau. Tak pernah ada rasa kekhawatiran bagiku. Jika memang ada satu jalan buntu pasti kita akan menemukan jalan yang sebenarnya. Jika aku mengalami kegagalan dengan cara yang ku lakukan. Pasti masih banyak cara yang dapat aku lakukan. Engkau tak hanya punya satu atau dua jalan saja. Bahkan sejuta jalan
bagiMu sangatlah mudah. Kau punya bermiliar miliar jalan..yang mungkin lebih. Jadi tak pernah ada rasa kekecewaan bagiku. Mungkin Kau memilihkan jalan yang terbaik bagiku. Tugasku bersabar terus mencari jalan yang terbaik. Kau juga memiliki beribu ribu cara..hingga tak terbatas jumlahnya. Jadi aku masih tersenyum dan bernafas lega ketika aku gagal dengan cara yang satu...bahkan dengan cara yang keseribupun. Karena Engkau akan memilihkan cara yang paling baik bagiku.;)
Ketika satu jalan ditutup mungkin karena jalan itu bukanlah jalan yang baik. Masih ada jalan yang terbaik yang hanya Dia lah yang tahu. Jadi yakinlah jika ada kebuntuan pastilah ada jalan lain.

motivasi(jika aku gagal)

. Dalam kesendirian ku termenung bersama dinginnya sore kelabu. Terlintas kegundahan hati akan masa depan nanti. Apa yang akan terjadi berapa bulan yang akan datang. Pasti jauh berbeda kehidupan yang saat ini dan nanti. Tapi memang beginilah hidup. Inilah nikmatnya hidup. Ketika selalu ada perbedaan disaat ini dan nanti. Aku cemas bila hal buruk berapa tahun silang akan terulang. Apa yang akan terjadi nantinya Tuhan??
Aku tak pernah menyalahkan segala yang  pernah berlalu. Aku juga tak pernah melupakan apa yang pernah ku lalui di masa lalu. Bagiku yang terpenting adalah hari ini dan masa depan.. Ku ambil yang baik dan memperbaiki yang buruk agar lebih baik nantinya. Ku coba tak mengulang kembali penyebab kegagalanku yang tlah lalu. Setidaknya aku berusaha lebih baik dari yang lalu. Karena aku tahu pahitnya di waktu lalu karena salahku.
Aku ingin mengecilkan peluang sesalku. Setidaknya aku tak terlalu menyesal karena salahku. Yang lalu ya telah berlalu tak mungkin bisa ku ulangi ke masa itu. Yang ada adalah saat ini dan nanti. Tinggal bagaimana aku. Menjadi orang yang peka terhadap kegagalan di masa lalu atau hanya akan menjadi orang yang akan mengulang kegagalan dan akan menemui kegagalan kembali dan hidup tanpa ada perubahan.

Thursday 1 January 2015

Cita cita(motivasiku)

>>>>Cita cita
Adalah sebuah keinginan yang tumbuh. Biasanya adalah sebuah keinginan yang baik yang di dalamnya berisi harapan dan doa. Cita cita itu fleksible. Bisa berubah ubah sesuai dengan perkembangan pemikiran. Mungkin ketika ku masih kecil bila di tanya bercita cita menjadi apa. Jawabannya tak jauh dari dokter atau guru. Seiring berjalannya waktu  dengan bertambahnya pengalaman dan sesuatu hal yang disukai. Cita cita ikut berubah. Apa yang aku cita citakan sekarang mungkin bisa saja berubah sewaktu waktu. Tapi yang pasti sebuah cita cita adalah suatu hal yang nmampu membuat semangat dan menjadikan lebih semangat. Penting cita cita guna menggapai asa. Penting cita cita guna kegairahan mencapai sebuah tujuan.

Cita cita hampir semua orang miliki itu. Tapi sewajarnya kita hidup tanpa cita cita maka hilanglah semangat yang ada. Walau terkadang cita cita tak terwujudkan. Tapi cita cita fleksible. Jika ada kegagalan di satu cita cita maka kita memiliki cita cita yanh lain lagi. Dan berusaha menggapainya.

motivasi(putus asa)

.Putus asa
Kadang ingin ku akhiri semua ini. Aku putus asa Tuhan. Tak ada semangat lagi dalam kehidupan. Tapi ku salah Tuhan
Putus asa bukanlah jalan terbaik. Putus asa adalah lembah yang memalukan. Putus ada adalah ujung kelamnya kehidupan. Tak sebaiknya aku berputus asa. Aku malu jika sedikit sedikit ku berputus asa. Namanya kehidupan tak selamanya kemudahan yang kita tempuh. Terkadang kesulitan memang sudah menjadi jalan. Putus asa adalah cerminan ketidak syukuran kita akan nikmat Tuhan. Begitu manjanya aku. Sedikit sedikit mengeluh dan menjadi berputus asa. Putus asa adalah jauh dariNya.

Putus asa adalah menyerah begitu saja. Tak jarang putus asa juga menyalahkan Tuhan. Jangan sampai berputus asa karena kesulitan. Percayalah di setiap kesulitan pasti ada kemudahan. Itu adalah firman Allah yang pasti kebenarannya. Jadi jangan pernah berputus asa karena kesulitan. Bersabarlah..berdoalah..dan serahkan semuanya pada Dia yang Maha Segalanya. Jika putus asa adalah jalan menjauh padaNya. Jadikan kesulitan adalah bukti keimanan kita. Jadikan kesulitan adalah ladang nencari pahala. Semoga kita senantiasa jauh dari keputusasaan. Amin

Kemenangan yang sesungguhnya

..Tidak harus menang untuk membuktikan sebuah kemenangan. Kalah bukan berarti dia tidak menang. Diam bukan pula karena dia tak mampu berkata karena sesungguhnya yang lebih berat adalah menahan setiap perkataan. Berkata mungkin lebih mudah. Menyangkal mungkin jauh lebih mudah. Membalas kata dengan kata mungkin mudah. Membalas hinaan dengan lebih banyak hinaan jauh lebih mudah. Yang lebih sulit mungkin menahan perkataan agar tidak menyakitkan. Yang lebih sulit adalah bila ada kata yang menyakitkan tapi kata yang keluar dari lisan tetap memberi kedamaian. Minimal adalah diam jika kita
tak dapat berbicara yang tidak menimbulkan luka jua. Mungkin memang kalah disaat dihina. Tapi bukan kalah yang sebenarnya. Karena sesungguhnya diam jauh lebih sulit dan mulia disisi Tuhan. Daripada sakit dibalas dengan menyakiti. Lalu apa bedanya kita??
Kemenangan yang sesungguhnya adalah yang paling mulia di sisiNya. Dan memberi senyuman jauh lebih mulia daripada membalas bualan dengan bualan yang menyebalkan pula..

Pengalaman/kegagalan

...Pengalaman
Banyak orang berkata ialah guru yang paling berharga yang mahal harganya. Entah yang baik ataupun buruk. Tapi biasanya pengalaman yang buruk lebih berkesan dan selalu terkenang dalam ingatan. Walau pengalaman baik juga berkesan tapi ada perasaan yang membuat beda antara pengalaman yang baik dan yang buruk. Pengalaman baik biasanya kita selalu ingin mengulanginya kembali dan menjadi pengalaman yang membanggakan. Sedangkan pengalaman buruk biasanya kita sedih jika mengigatnya. Banyak perasaan jengkel yang mengendap dalam dada. Tapi biasanya yang paling mahal harganya adalah sebuah pengalaman karena kegagalan. Karena dengan adanya pengalaman yang buruk atau sebuah kegagalan menjadikan kita tidak ingin mengulangi kembali hal tersebut. Sehingga kita menjadi berpikir dan mencari tahu penyebab kegagalan yang lalu dan tidak di ulang kembali di waktu yang sekarang. Kita selalu melihat lihat dan mengigat ingat penyebab kegagalan yang lalu. Sehingga menjadikan kita yang sekarang lebih maju dari yang sebelumnya.
Jadi selamat harus kita ucapkan bagi pengalaman yang buruk. Terimakasih juga patut kita ucapkan. Karena seharusnya kita bersyukur atas pengalaman yang buruk. Dengan itulah sekarang kita menjadi lebih baik dari yang kemarin.

malam menggigil

..Malam dingin menggigil..
Suara dalam kegelapan sayup sayup mulai terdengar. Begitu sunyi dan hening. Betapa dahsyatnya keajaiban Tuhan. Matahari yang bersinar terang membawa kehangatan bagi alam. Perlahan lahan matahari tenggelam dan digantikan oleh sang rembulan. Kini sang bulan yang berkuasa di atas kegelapan. Bintang bintang tak luput menghiasi langit yang hitam. Berkedip begitu manja. Memandangnya bertambah aku bertanya. Tuhan betapa besarnya ciptaanMu??
Betapa indahnya ciptaanMu??
Berat kedipkan mata ini menyaksikan sedikit dari keajaiban. Aku berpikir sejenak dan termenung bersama dinginnya malam. Engkau yang menciptakan malam. Engkau yang ciptakan bulan bintang. Engkau ciptakan matahari. Tapi Kau tak pernah menuntut dari kami. Sedangkan aku yang hanya ciptaanMu. Yang semua apa yang ku punya hanyalah pinjaman dariMu. Aku selalu banyak menuntut dariMu.

Mungkin inilah sedikit gambaran kebesaran akan Tuhan. Semoga malam ini senantiasa memberikan keberkahan bagi ku dan bagi semua umatMu. Aminn..........